Batman Begins Background

Ciri Khas Kota Kupang

Berikut ciri Khas Kota Kupang
  1. Kota Kupang adalah daratan Berbatu karang. Menurut ceritanya dahulu kala Kota ini adalah lautan tetapi seiring berjalannya waktu mulai terbentuk lah daratan.
  2. Kalau di Bogor (Jabar umumnya) banyak tempat diawali dengan kata ci.. seperti cibinong, ciawi, ciamis, citeureup, cimahpar, ciomas, ciampea.. nah kalau di kupang banyak tempat yang diawali dengan hurup ”OE” bacanya bukan ”U” tapi ”Owe” ada Oebobo, Oeba, Oesusu, Oesapa, Oebelo,  Oenlasi dan banyak lagi yang artinya air persis sama arti kata ci (asal kata cai) air.
  3. Di kota-kota lainnya mungkin supermarket-supermarket seperti Alfamart, Circle K dan Indomaret berlomba-lomba untuk membuka outlet mereka, tetapi di Kupang sama sekali tidak ada supermarket tersebut.
  4. Bahasa Kupang sebenarnya sama saja seperti halnya Bahasa Indonesia hanya saja terdapat beberapa kata yang disingkat-singkat contohnya pergi => pi, sudah => su, saja => sa.
  5. Rambut remaja di sana terkesan sama semua, tipis di bagian sampingnya dan tebal di bagian atas.
  6. Angkot disana disebut bemo, bahkan juga disko berjalan, karena musik diputar dengan volume yang sangat tinggi sampai menggetarkan seluruh kaca angkot.
Berikut sedikit cuplikan tentang Kota Kupang

0 komentar:

Posting Komentar